KEBAKTIAN MINGGU PAGI 27 September 2020
Buletin Jatisia Denva Kebaktian Minggu, 27 September 2020
Petunjuk Untuk Ibadah:
Saudaraku yang terkasih keluarga Jatisia Denva. Dengan adanya PSBB untuk usaha memutus rantai wabah Covid-19, Kebaktian Minggu Pagi Gereja Baptis Indonesia Golden Boulevard dilaksanakan dari rumah. Dapat diakses melalui Blog Gereja ini. dan disarankan untuk berbakti sesuai dengan tuntunan yang disusun dalam urutan Acara Kebaktian.
Apabila bisa memainkan alat musik silakan dengan alat musiknya sendiri, tetapi apabila tidak ada silakan dapat mengklik bagian yang berwarna biru diatasnya.
Untuk Blog tuntunan Ibadah hari ini Bagian yang berwarna biru semua dari Persiapan ibadah sampai musik instrument persiapan berbakti adalah satu kesatuan diklik satu kali saja. Terimakasih.
Apabila bisa memainkan alat musik silakan dengan alat musiknya sendiri, tetapi apabila tidak ada silakan dapat mengklik bagian yang berwarna biru diatasnya.
Untuk Blog tuntunan Ibadah hari ini Bagian yang berwarna biru semua dari Persiapan ibadah sampai musik instrument persiapan berbakti adalah satu kesatuan diklik satu kali saja. Terimakasih.
Kebaktian Umum Minggu Pagi dapat diikuti Live Streaming YouTube Gereja Baptis Indonesia Golden Boulevard pk. 09.15 WIB diteruskan melalui facebook Gereja Baptis Indonesia Golden Boulevard dan IG jatisiadenva pada jam yang sama.
Kebaktian ini disertai dengan Perjamuan Tuhan. Mari menyiapkan diri untuk mengambil bagian dalam Ibadah dari Rumah. Roti dan cup anggur perjamuan yang sudah sampai di rumah disiapkan dengan rapi di meja yang sudah disiapkan sebelum Kebaktian dimulai. Mengikuti tuntunan Kebaktian yang sudah disiapkan melalui Blog Gereja atau Live Straming dengan mengikuti tuntunan dari Pendeta sebagaimana kita bersama-sama dalam kesatuan Kebaktian Gereja.
Kiranya Tuhan kita semua dan negeri kita segera dibebaskan dari wabah Virus Corona ini.
Selamat berbakti bersama di Kebaktian Minggu.
Dengan penuh ucapan syukur Gereja Baptis Indonesia Golden Boulevard, BSD City menyambut Bapak, Ibu, Saudara dan adik-adik semua yang hadir untuk beribadah dalam Kebaktian pada Hari ini. Kiranya Ibadah ini membawa berkat dan sukacita bagi kita semua. “SELAMAT BERIBADAH dan SELAMAT MENIKMATI FIRMAN TUHAN”.
Nyanyian Pujian: BESAR ALLAHKU
KEMEGAHAN RAJA DALAM KEMULIAANBUMI PUN BERSUKA, BUMI PUN BERSUKADIA DATANG DALAM TERANG, KEGELAPAN PUN SIRNAUMATNYA BERSUJUD MENDENGAR SUARANYABESAR ALLAHKUNYANYIKAN BESAR ALLAHKUSELAMANYA BESAR DAN AJAIB TUHANKULAYAK DISEMBAHKAU RAJA S'GALA RAJAHATIKU BERNYANYIKAU BESAR
Saat mataku memandangKeajaiban karyaMuSungguh siapakah ku iniYang Engkau hargaiDan cintaiSelaluDan saat kupikirkan kebaikan-MuTak pernah ku kekuranganDan saat kurenungkan kesetiaan-MuEsok 'kan kujelangTanpa keraguanSurya 'kan terus ada
Pemimpin Acara:
Panggilan berbakti: Habakuk 2:20; Mazmur 100 : 2-3
“TUHAN ada di dalam bait-Nya yang kudus. Berdiam dirilah di hadapan-Nya, ya segenap bumi! Beribadahlah kepada TUHAN dengan sukacita, datanglah ke hadapan-Nya dengan sorak-sorai! Ketahuilah, bahwa TUHANlah Allah; Dialah yang menjadikan kita dan punya Dialah kita, umat-Nya dan kawanan domba gembalaan-Nya.”
Nyanyian Jemaat: Juru Selamatku
Walau kuharus berjalanDalam lembah kekelamanPerlindungan-Mu Oh TuhanNyatalah bagi hidupkuTiada pernah sedetik punTiada pernah Kau tinggalkanSungguh mulia dan sempurnaHanya Kau layak disembahYesus Engkau Juru s'lamatkuDalam janji-Mu kemenangankuSelamanya ‘kan kunyatakanBesar setia-Mu TuhanDi hidupku
Doa Pembukaan: Pemimpin Acara
Pujian Jemaat: NP 250. Harap Tuhan
(Have Faith in God)
B. B. McKinney, 1934
B. B. McKinney, 1934
Mazmur 38:16
1=C 4/4
1: Harap Tuhan walau sunyi jalanmu;
Tuhan tahulah sepanjang jalan;
Tidak pernah hambaNya ditinggalkan;
Harap Tuhan, harap Tuhan.
Ref.
Harap Tuhan di takhtaNya;
Harap Tuhan engkau dijagaNya;
Mahakuasa tindakanNya;
Harap Tuhan, harap Tuhan.
2: Harap Tuhan walau doamu hampa,
Lama dinantikan jawabanNya;
Jangan bimbang, percayalah dan sabar,
Harap Tuhan menjawabnya.
3: Harap Tuhan walau sakit, sengsara;
Tuhan terharu, memb'ri bantuan;
Susah, bebanmu bawalah padaNya,
S'rahkan seg'ra semuanya.
4: Harap Tuhan walau gagal hidupmu;
Harap Tuhan, jaminanNya pasti;
Tuhan tegak di tengah keruntuhan;
Tuhanlah Yang Mahatinggi.
Panggilan Memberi: Mazmur 118: 28-29
“ Allahku Engkau, aku hendak bersyukur kepada-Mu, Allahku, aku hendak meninggikan Engkau. Bersyukurlah kepada TUHAN, sebab Ia baik! Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya.”
Saat memberi Persembahan dan Persepuluhan dengan ingiran Musik NP.299 B'ri Yang Terbaik
Pujian Jemaat: NP 165. Ya Allah, Kau Pertolongan
(O God, Our Help in Ages Past)
Isaac Watts, 1719
William Croft, 1708
Mazmur 90:1-4
1=C 4/4
1: Ya Allah, Kau Pertolongan
Di masa yang silam,
Harapan di masa depan,
Lindungan yang tentram.
2: Di bawah naung takhtaMu,
Tempat teduh aman;
LenganMu yang kuat teguh
Menjadi jaminan.
3: Ketika bukit dan lembah
Permai diciptakan,
Kau, Tuhan Allah, t'lah ada,
Kekal setiap zaman.
4: Ya Allah, Kau Pertolongan
Di masa yang silam;
Engkau Pelindung yang rahman,
Naungan yang tentram. Amin.
"Kiranya Engkau memberkati aku berlimpah-limpah dan memperluas daerahku,
dan kiranya tangan-Mu menyertai aku, dan melindungi aku dari pada malapetaka, sehingga kesakitan tidak menimpa aku!" (1 Tawarikh 4:10)
dan kiranya tangan-Mu menyertai aku, dan melindungi aku dari pada malapetaka, sehingga kesakitan tidak menimpa aku!" (1 Tawarikh 4:10)
Pujian Spesial: Hanya Yesus Jawaban Hidupku - Kel. Pdm. Iksan Lasmanto
Pemimpin Acara:
Pembacaan Alkitab Habakuk 1:1-17; 2:3 dibaca oleh Pengkhotbah
Pembacaan Alkitab Habakuk 1:1-17; 2:3 dibaca oleh Pengkhotbah
Teks: Habakuk 1:2; 2:1
KHOTBAH: Bawa Keraguanmu Kepada TUHAN - Pdt. Johni Mardisantosa
(All the Way My Savior Leads Me)
Fanny J. Crosby, 1875
Robert Lowry, 1875
Ibrani 12:2; Yohanes 4:10; Yohanes 6:35
1=F 3/4
1: Tuhan yang memimpin aku; Apa yang kutakutkan?
RahmatNya sungguh melimpah dan menjadi naungan.
Aman, damai kumiliki karna harap padaNya;
Apapun menimpa aku tentu Yesus t'rus serta;
Apapun menimpa aku tentu Yesus t'rus serta.
2: Tuhan yang memimpin aku pada jalan berliku;
Anug'rahNya tersedia meliputi hidupku.
Air hayat dipancarkan dan dahagaku hilang;
Roti hidup dib'rikanNya sampai jiwaku kenyang;
Roti hidup dib'rikanNya sampai jiwaku kenyang.
3: Tuhan yang memimpin aku dengan kasih sayangNya;
DibawaNya ku ke surga bagai ahli warisNya.
Dalam surga rumah Bapa t'lah menunggu Tuhanku;
"Haleluya!" berkumandang; Yesuslah Pemimpinku;
"Haleluya!" berkumandang; Yesuslah Pemimpinku.
Pemimpin Acara :
(The Lord Bless You and Keep You)
Peter C. Lutkin, 1900Bilangan 6:24-261=C 4/41: Tuhanmu memberkatimu;Tuhan melindungi, menyinarimu,Memb'ri kasih karunia;Tuhan menyinarimu dengan wajahNya,Memb'ri kasih karunia, karunia;Damai sejaht'ra dib'ri Tuhanmu. Amin.
Waktu Teduh (meneduhkan, menenangkan, memusatkan hati kepada Tuhan - 1 menit)
Kebaktian selesai, Selamat hari Minggu. Tuhan Yesus memberkati.
Terimakasih untuk mengambil bagian dalam Kebaktian hari ini.
Comments
Post a Comment